Saturday 14 October 2017

KEKURANGAN DAN KELEBIHAN BAN RADIAL


Ban yang ada terdapat dua jenis yaitu ban Radial dan ban Bias. Yang membedakan ban ini adalah terletak pada konstruksinya, lebih spesifiknya pada susunan benang yang mengikat. Pada ban Bias dibuat dari banyak lembar cord yang menjadi rangka dari ban tersebut. Cord sendiri ini dijalin atau ditenun dengan pola zig-zag yang membentuk sudut 40 sampai 65 derajat terhadap keliling lingkaran ban. Ban jenis ini yang paling banyak digunakan.

Untuk ban radial dibentuk dari lapisan serat yang menyilang pada lingkaran ban. Sabuk ban radial terbuat dari baja dengan tapak lebih kaku, lebih tahan guncangan, dan tidak cepat aus.

Jika ditinjau dari aspek kenyamanan berkendara, ban radial lebih unggul. Sebab serat baja yang dipakai bersifat lentur, sehingga lebih nyaman meski melintasi jalan rusak atau bergelombang.

Ban radial juga punya daya cengkeram (traksi) lebih baik dibanding ban bias, terutama saat menikung. Pasalnya, saat bekerja, ban ini tertekan ke arah dinding (samping), sementara ban bias justru tertekan ke depan-belakang. Dengan begitu, beban panas juga bisa terdistribusi lebih rata sehingga ban tidak cepat aus.

Dengan keunggulan yang dimiliki ban Radial maka harga ban ini lebih mahal dibandingkan dengan ban Bias. Harga ban radial bisa dua kali lipat ketimbang ban bias.

Jika pada ban biasa, lapisan ban dibuat sama untuk semua sisi, maka ban radial lebih memfokuskan kekuatannya pada area ground yang bersentuhan dengan jalan, sedangkan sisi samping dibuat lebih fleksibel untuk mendapatkan daya pegas dan kenyamanan.

Ada banyak kelebihan ban radial yang membuatnya lebih disukai dan lebih populer untuk berbagai jenis kendaraan. Meskipun demikian ban Radial mempunyai kelebihan dan kelemahan. Berikut kita ulas kelebihan dan kelemahanya :

KELEBIHAN BAN RADIAL

1. Pada bagian sisi samping ban lebih fleksibel sehingga memberi kenyamanan pada penumpang mobil. Tidak seperti ban biasa yang bagian sampingnya lebih keras membuat ban lebih kaku.

2. Dapat membantu dalam penghematan bahan bakar. Hal ini dikarenakan pada alur lapisan ban searah dengan arah perputaran ban, energi dari mesin tersalurkan dengan lebih efisien pada ban sehingga berkat grip ban akan lebih smooth pada jalan.

3. Pada ban Radial lebih kokoh dalam menahan kondisi jalan yang tidak rata, karena alur ban yang tidak kontras dengan alur putaran sehingga ban Radial tidak cepat rusak di medan jalan yang hambatannya lebih tinggi.

4. Performa mobil terasa lebih bertenaga, karena ban radial mentransfer energi dengan baik ke jalan.

5. Bisa menghasilkan lebih sedikit panas pada kecepatan tinggi, karena penyaluran energi dari ban ke jalan yang lebih smooth, gesekan ban dan jalan diminimalisir.

6. Akan menghasilkan traksi yang lebih baik, sehingga daya cengkeramnya lebih baik ke jalan.

7. Akan menghasilkan getaran yang lebih minim, karena fleksibelitas yang baik pada sisi samping.

8. Membuat laju kerusakan dan pemadatan lebih lambat, karena kontur lapisannya yang dibuat kokoh pada sisi ground ban.

9. Pada bagian ban yang kontak dengan jalan lebih kuat, merupakan karakteristik ban radial karena desain serat dan kawat baja-nya.

10. Akan meningkatkan stabilitas mobil, karena ban radial dirancang untuk mendapatkan kontak yang maksimum dengan jalan.

11. Dapat mengabsorbsi hentakan lebih baik dari ban biasa, karena sisi samping ban berfungsi seperti shock breaker.

12. Dapat memaksimumkan load kapasitas mesin, karena struktur ban yang lebih kuat.

13. Umur pemakaian ban lebih lama, sehingga membantu menghemat budget penggantian ban.

14. Biaya perawatan ban yang lebih murah.

KEKURANGAN BAN RADIAL

Disamping mempunyai kelebihan, ban Radial mempunyai kekurangan. Untuk kekurangan ban Radial masih lebih sedikit dibandingkan berbagai kelebihannya. Di bawah ini saya sampaikan kelemahan - kelemahan dari ban Radial :

1. Ban Radial lebih brisik saat dipakai untuk jalan, karena tread-nya lebih keras dari ban biasa.

2. Ban Radial punya sabuk baja yang kurang bersahabat dengan kondisi jalan yang banyak benjolan tajam.

3. Bagian sisi samping tidak sekokok ban biasa, sehingga lebih rentan jika mengalami kontak yang keras dengan benda keras seperti trotoar jalan atau lainnya.

Dari semua kelebihan dan kekuranganya maka ban Radial masih lebih bagus dibanding dengan ban Bias. Demikian informasi yang saya sampaikan, semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

POSTINGAN POPULER